Live (MNC TV) Indonesia U16 Vs Iran U16, berikut Jadwal Lengkapnya

Setelah sukses meraih juara Piala AFF U-16 2018 melalui drama adu penalti melawan Thailand dengan skor 4-3 (1-1), Sabtu (11/8/2018) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.
Sekarang pasukan Fakhri Husaini tak bisa berleha-leha. Mereka sudah dinanti ajang yang lebih besar, yakni Piala AFC U-16 2018 yang sudah sangat dekat. Dimana dalam jadwal yang dirilis, Piala Asia U-16 akan digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 20 September-7 Oktober mendatang.
Seperti dilansir Bola.com (12/08/2018), Dalam ajang itu, Indonesia u-16 tergabung kedalam grup C yang bisa di katakan cukup berat. Dimana Bagus Kahfi dan kolega harus bersaing bersama Iran, Vietnam, dan India.
Namun pelatih Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, mengatakan, jika ia optimis timnya bakal juara dan membidik target tinggi, yakni bisa meraih tiket otomatis ke Piala Dunia U-17.
"Target kami memang Piala Asia. Kami ingin bisa lolos ke Piala Dunia. Saya sudah menyampaikan kepada semua pemain untuk mati-matian di Piala Asia. Alasannya hanya empat tim terbaik yang akan lolos ke Piala Dunia," tegas Fakhri Husaini. dikutip dari Bola.com (12/08/2018).
Dalam laga pertama fase grup C Piala Asia U-16 2018, Garuda Muda bakal menghadapi lawan terberat di grup C yakni timnas Iran u-16. Laga ini bakal di gelar di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Jumat (21/09/2018) mendatang.
Jangan khawatir, seluruh rangkaian pertandingan timnas Indonesia u-16 dalam ajang Piala Asia U16 2018 tersebut bakal disiarkan langsung oleh MNC TV. Jadi kita dipastikan bakal kembali menyaksikan kiprah anak bangsa yang membanggakan itu.
Berikut jadwal timnas Indonesia U-16 dalam fase grup Piala Asia U-16 2018 Malaysia.
Jumat (21/09/2018)
  • IR Iran U-16 Vs Indonesia U-16 / 15:30 WIB
Senin (24/09/2018)
  • Indonesia U-16 Vs Vietnam U-16 / 19:45 WIB
Kamis (27/09/2018)
  • India U-16 VS Indonesia U-16 / 19:45 WIB
Komentarmu?
Sumber : UC News
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==