Lihat Komdis Pssi Melucu, Masak Hantu Dikasih Sanksi ?

Komdis PSSI kembali membuat sebuah keputusan tegasnya. Dimana dari hasil sidang Komdis yang digelar 1 Agustus kemarin, ada banyak poin sanksi yang harus diterima klub.
Laga Kalteng Putra melawan PSIM Jogja di Stadion Sultan Agung Bantul 19 Juli kemarin, jadi ajang banjir sanksi bagi kubu Kalteng Putra.
Seperti dilansir Kampiun.id Official Kalteng Putra, Sigit Widodo dan Rahmat Nasution di hukum sanksi larangan masuk ruang ganti dan duduk di bench selama satu pertandingan karena dianggap mengejar wasit dalam pertandingan tersebut.
Karena aksi dua official tersebut, manajemen Kalteng Putra juga di denda Rp 100 juta. selain itu pemain Kalteng Putra Riki Pambudi yang dianggap memprovokasi penonton. Dirinya mendapat sanksi larangan bermain selama dua pertandingan dan denda Rp. 20.000.000.
Sedangkan poin lainnya ialah pemain Kalteng Putra Riki Yansen yang dianggap protes berlebihan terhadap wasit hanya diberi teguran keras. Soal poin kepada Riki Yansen ternyata dipertanyaan oleh kubu Kalteng Putra.
Bukan lantaran sanksi teguran terlalu ringan, namun karena Kalteng Putra merasa tak memiliki pemain atas nama Riki Yansen.
Kalteng Putra mempertanyakan keputusan Komdis PSSI terkait hasil sidang Komdis 1 Agustus 2018, dimana salinan keputusan Komite Disiplin PSSI Liga 2 bernomor : 039/L2/SK/KD-PSSI/VIII/2018 tertulis pemain Kalteng Putra “RIKI YANSEN” di hukum atas Tingkah Laku Buruk ketika pertandingan PSIM Jogja VS Kalteng Putra tangga 19 Juli 2018 lalu. Kalteng Putra tidak memiliki pemain dengan nama “RIKI YANSEN”. Bagaimana kah sebenarnya Komdis PSSI bekerja? Dan bagaimana kah Komdis PSSI dalam mengidentifikasi suatu perkara sebelum memutuskan hukuman?,” tulis pernyataan Kalteng Putra di akun resminya.
Di kubu PSIM karena aksi provokasi dari official dan pemain Kalteng Putra tersebut, PSIM Jogja mendapat sanksi Rp 22.500.000 karena dianggap ada pelanggaran pelemparan botol ke lapangan
Bagaimana komentar sahabat sport? Silahkan tulis di kolom komentar, terimakasih salam olahraga.
Sumber : UC News
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==