Persib Jangan Khawatir Diusir Dari Liga 1, Cukup Ucapan Umuh Ini Saja yang Diubah

Jatuhnya korban jiwa salah seorang suporter Persija Jakarta berimbas dengan bakal dihentikannya kompetisi Liga 1. Mengutip poskotanews.com (25/9/2018), PSSI dan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) telah menyepakati penghentian sementara.

Nah, masalahnya tak ada batas waktu sampai kapan jeda tersebut akan berakhir. Sementara di sisi lain para pemain jelas memerlukan kompetisi mengingat profesi mereka sebagai pesepakbola murni. Bukan pekerjaan sampingan.
Jika sampai berkepanjangan, tentu pihak klub harus memikirkan nasib mereka. Terlebih bagi Persib Bandung yang dalam masalah ini menjadi sorotan utama gara-gara ulah sadis segelintir oknum-oknum pendukungnya yang justru merugikan klub.
Andai klub Maung Bandung sampai dilarang ikut kompetisi alias diusir dari Liga 1 (mudah-mudahan tak sampai terjadi), sebetulnya tak perlu terlalu dikhawatirkan. Sebab Persib memungkinkan untuk berkompetisi di liga luar negeri. Misalnya Liga Singapura atau Liga Malaysia.
Bahkan wacana ini pernah muncul sekitar tiga tahun lalu kala kompetisi di Indonesia dihentikan menyusul pembekuan PSSI oleh FIFA. Hanya saja, yang agaknya perlu diubah adalah ucapan Manajer Persib Umuh Muchtar saat itu.
Sebab sebagaimana dilansir inilah.com (6/5/2015), Umuh ketika itu kelihatannya menolak. "Kita bermain untuk menghibur Bobotoh di Indonesia khususnya Bandung. Jadi saya tegaskan tidak akan berpindah ke kompetisi di negara lain," kata Umuh.
Berkompetisi di liga luar negeri sebenarnya bukanlah hal yang aneh di dunia sepak bola. Sejumlah klub luar telah melakukannya. Contoh terdekat adalah klub asal Brunei Darussalam, DPMM FC yang telah cukup lama ikut di Liga Singapura.
Bahkan di pentas Eropa kita mengenal nama besar AS Monaco yang merupakan salah satu klub disegani di Liga Prancis meski bukan berasal dari negeri fashion dunia tersebut. Jadi jika Persib ingin ke liga mancanegara, maka Umuh cukup mengubah ucapannya tersebut saja.
Sumber : UC News
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==